Pusat Kolaborasi Riset Mikroba KARST
Tentang Kami!
Sejak 2023, UNHAS bersama BRIN berkomitmen untuk memajukan pengelolaan kawasan karst, khususnya melalui riset mikroba.
Oleh karena itu, Pusat Kolaborasi Riset Mikroba Karst didirikan untuk mewadahi upaya penelitian dan pengembangan yang komprehensif dibidang ini.
- Peresmian PKR mikroba karst turut dihadiri oleh
Rektor Universitas Hasanuddin, Prof. Jamaluddin Jompa - Ketua LPPM UNHAS, Prof. dr. Muh. Nasrum Massi
- Deputi Fasilitas Riset dan Inovasi (FRI) Badan Riset dan Inovasi (BRIN) Prof. Agus Haryono
- Direktur pendanaan riset dan inovasi BRIN. Dr. Ajeng Arum Sari
- Kepala pusat mikrobiologi terapan BRIN, Dr. Ahmad Fathoni
VISI
Menjadi Pusat Riset Mikroba Karst untuk mendukung terwujudnya pengelolaan kawasan karst yang berkelanjutan khususnya di kawasan karst Maros-Pangkep
MISI
1. Menyelenggarakan kegiatan litbang untuk menghasilkan produk riset yang relevan sesuai kebutuhan pengguna terutama dipengelolaan mikroba potensial karst Maros-Pangkep, baik bersifat riset dasar, terapan, maupun difusi, serta mampu menjawab tantangan dan akar permasalahan pemanfaatakn mikroba potensial karst.
2. Meningkatkan penguasaan dan kemanfaatan riset pengelolaan mikroba karst
3. Memantapkan unsur pendukung dalam penyelengaraan kegiatan penelitian dan pengembangan, meliputi kegiatan perencanaan, evaluasi, pelaporan, pengelolaan sarana dan prasarana, sumberdaya manusia, kelembagaan, kerjasama dan terdiseminasinya hasil penelitian mikroba karst kepada industri, masyarakat dan pengguna lain.
- "Harapannya bahwa PKR ini akan membawa eksplorasi yang luas terhadap potensi mikroba karst dan data membuka peluang akses global dalam bidang riset"